Stakeholder Bak Gurita Perusahaan Atau Organisasi yang Harus Berkolaborasi

Mungkin masih agak asing di telinga tentang bahasa atau istilah stakeholder, namun bagi para pebisnis wajib untuk menguasai istilah-istilah kecil namun penting dan berpengaruh terhadap kesuksesan bisnis tersebut. Bagi yang masih bingung apa itu stakeholder mungkin akan lebih paham setelah membaca artikel ini, jika diibaratkan stakeholder itu mirip dengan tentakel gurita. Jika terkoordinir dengan baik maka tentacle ini akan bisa membuat gurita berjalan walaupun tertabrak arus laut yang sangat deras, begitu juga dalam urusan perusahaan jika stakeholder dapat berkolaborasi dengan baik maka akan membawa perusahaan kepada kesuksesan dalam mencapai target mereka.

 

Jika mencari contoh sederhananya saja, kita dapat melirik dari warung yang dekat rumah. Pertama warung itu pasti punya pemilik atau kalau di perusahaan adalah pemegang saham, selanjutnya warung pasti memiliki produk yang akan dijual produk ini bukan termasuk stakeholder tetapi berasal dari stakeholder adalah supplier yang mengisi produk-produk yang akan dijual di warung tersebut. selanjutnya ada juga pembeli yang merupakan stakeholder paling penting dalam berjalannya sebuah bisnis, karena jika tidak ada pembeli maka roda keuangan tidak akan berjalan dengan baik sehingga perusahaan tidak akan sehat. Ada juga penjaga warung yang mungkin walau warungnya sudah besar pemiliknya sudah tidak jaga sendiri, ini juga termasuk stakeholder. Lanjut jika warung tersebut memiliki fasilitas seperti pendingin ruangan yang membutuhkan service bulanan, maka tukang servisnya pun juga termasuk stakeholder. Begitu juga dengan tukang servis tukang servis dari alat-alat lainnya, seperti TV ataupun mesin kasir.

 

Dari contoh sederhana diatas sangat jelas ya bahwa stakeholder itu adalah semua pihak yang yang berhubungan memiliki keterkaitan dan berperan penting dalam berjalannya sebuah perusahaan atau organisasi, sama seperti contoh lainnya yang bisa kita lihat dari institusi sekolahan.

 

Setiap sekolahan pasti memiliki kepala sekolah sebagai pimpinannya, kemudian juga memiliki pemerintah sebagai pemegang aturannya melalui Kemendikbud. Setelah 2 stakeholder tadi ada juga guru sebagai pelaku pendidikan yang memberikan ilmu kepada murid-muridnya, guru dan murid di sini juga termasuk stakeholder memiliki peran sebagai penyampai ilmu dan konsumen ilmu. Setelah itu ada juga komite yang terbentuk dari kumpulan orang tua murid ini merupakan stakeholder juga, ibarat BPK yang mengawasi keuangan negara kalau komite mengawasi berjalannya proses belajar dan mengajar. Ada juga perangkat yang menjaga lingkungan seperti security dan OB yang membersihkan lingkungan sekolah. Sekolah umumnya memiliki koperasi atau warung yang menyediakan kebutuhan murid-muridnya, penjaga koperasi kemudian supplier koperasi ini juga merupakan stakeholder dari sekolah tersebut.

 

Sangat jelas ya untuk contoh-contohnya mulai dari warung sampai institusi pendidikan, kemudian bagaimana dengan stakeholder pada perusahaan?

Umumnya terdapat tujuh stakeholder yang membangun perusahaan tapi bisa saja menjadi lebih, paling tidak tujuh ini harus diketahui oleh pelaku bisnis:

  1. Pemegang saham/pemilik: memiliki peran sebagai pemilik modal yang menjalankan juga mengelola perusahaan. Terkadang peran pemegang saham/pemilik ini juga akan menjadikan mereka sebagai pengawas daripada kebijakan perusahaan.
  2. Karyawan/pegawai: merupakan individu atau sekelompok orang yang bertugas menjalankan setiap perintah yang diberikan oleh atasan untuk mencapai tujuan perusahaan.
  3. Konsumen: merupakan individu atau kelompok yang membeli produk yang ditawarkan oleh sebuah perusahaan, mereka akan menggunakan atau mengonsumsi produk yang dijual perusahaan.
  4. Supplier/pemasok: merupakan individu atau kelompok yang menyiapkan bahan baku atau keperluan produksi lainnya dari sebuah perusahaan.
  5. Pemerintah: lembaga yang memiliki wewenang untuk membuat peraturan, batasan juga perizinan bisnis yang dilakukan oleh perusahaan.
  6. Bank: Lembaga keuangan resmi yang diakui negara yang berperan sebagai pemberi modal kepada perusahaan.
  7. Kompetitor/pesaing: merupakan individu atau kelompok yang memiliki produk yang mirip atau sama dalam satu bidang industri.

Sekian penjelasan tentang stakeholder yang mudah dicerna, semoga menambah ilmu anda