Bagaimana Cara Menemukan Karoseri Ambulance Terbaik Di Bekasi?

Seperti diketahui permintaan karoseri ambulance semakin meningkat sejak pandemi covid-19. Alasannya tentu disebabkan karena meningkatnya pasien di rumah sakit ataupun layanan medis lainnya. Secara tidak langsung, tentu harus ada perusahaan yang membantu melayani kebutuhan akan kendaraan ambulance ini dengan baik.

Di Bekasi sendiri, Anda ternyata bisa menemukan tidak hanya kendaraan ambulans tapi juga jasa modifikasi ambulance. Salah satunya Anda bisa memilih karoseri dari perusahaan PT. Bagja Sukses Bersama. Lalu apa saja alasan, mengapa harus memilih perusahaan ini untuk memenuhi kebutuhan karoseri ambulans dan modifikasi?

1. Visi dan Misi yang Bagus

Adapun PT. Bagja Sukses Bersama merupakan perusahaan terpercaya yang bergerak khusus dalam bidang karoseri ambulance dan juga modifikasi ambulance. Perusahaan ini memang dibentuk untuk melayani kebutuhan kendaraan ambulans yang meningkat  sejak masa pandemi.

Untuk visi perusahaan sendiri yaitu menjadikan perusahaan penyedia ambulans dan karoseri yang bukan hanya berskala nasional tapi juga internasional. Sementara misi perusahaan adalah meningkatkan kualitas industri ambulans yang didukung oleh kemajuan teknologi.

Jadi ambulans di Indonesia fungsinya tidak akan ketinggalan dengan teknologi yang ada pada ambulans-ambulans yang ada di luar negeri. Dengan dukungan teknologi terbaru, tentu ambulance bisa lebih maksimal untuk melakukan berbagai pekerjaan terutama dalam situasi darurat untuk menolong keselamatan masyarakat.

2. Biaya Terjangkau

Tentu saja dalam memilih karoseri ambulans seringkali diperhatikan masalah harga. Anda bisa memilih karoseri ambulans dari PT. Bagja Sukses Bersama dengan harga yang cukup kompetitif, namun punya kualitas karoseri yang bagus. Harganya tidak murah tapi cukup proporsional dengan harga yang sesuai dengan kualitas bahan produksi karoseri. Bagja Sukses Bersama sendiri sudah memiliki standar kualitas masing-masing jadi tidak perlu khawatir antara harga dan kualitasnya sudah cukup seimbang.

3. Memiliki tim Yang Handal

Bagja Sukses Bersama memiliki tim karoseri ambulance dan modifikasi ambulans yang terdiri dari tiga divisi. Divisi pertama memiliki tugas untuk membangun body kendaraan dari awal lalu yang kedua ada divisi painting atau pengecatan dan yang terakhir adalah divisi interior serta instalasi equipment. Karena memang bentuk kendaraannya adalah ambulans, maka proses pembuatannya berbasis chassis kendaraan yang berbeda dengan wujud minibus pada umumnya.

Di mana proses pembuatannya merupakan full produksi mulai dari perakitan body mobil hingga pengecatan dan instalasi interior serta perlengkapan di dalam ambulans. Kita yang datang merupakan mobil dengan tipe minibus atau mini fan atau MPV sekalipun mobil hanya tinggal proses instalasi untuk perlengkapan ambulans saja.

Untuk kategori karoseri ambulans yang berdasarkan pembuatan dengan chassis maka biayanya jauh lebih mahal dan untuk waktu pembuatannya juga lebih lama.

 

Jadi kini Anda tentu sudah tahu cara menemukan karoseri ambulance di Bekasi, hanya pilih PT. Bagja Sukses Bersama. Di mana perusahaan ini memberikan banyak pilihan atau tipe ambulans dari berbagai jenis mobil seperti misalnya Toyota Hilux, Mitsubishi Colt, Toyota Rush, Mitsubishi L300, Toyota HiAce, Isuzu Traga, Suzuki APV dan masih banyak lagi.

Perusahaan ini juga bergerak di bidang modifikasi ambulans, sehingga Anda bisa melakukan modifikasi untuk mobil tipe apa saja yang ingin dibuat menjadi sebuah kendaraan ambulans. Untuk informasi lebih lengkap Anda bisa langsung mengunjungi website resmi PT. Bagja Sukses Bersama, di karoseriambulans.com. Di sana Anda bisa langsung bertanya kepada admin atau terhubung dengan perusahaan, baik melalui Twitter, Facebook, Instagram hingga email.